Inspirasi: Karya Rajutan Yarn Bombing Street Art yang Wow

Ada saja cara seniman rajut mengekspresikan karya seni di ruang publik. Salah satu yang selalu membuatku takjub adalah karya-karya rajutan yang dipajang di jalanan, di trotoar, pedestrian, taman, pertokoan, bahkan di kendaraan, terlihat sangat unik dan “wow”.

sepeda impian
credit: pinterest

Apalagi kalau yang dijadikan objek seni itu benda-benda yang sangat besar dan permanen. Memangnya bisa merajut benda-benda seperti sepeda, mobil, telepon umum, pagar, rumah, lubang di jalan, bahkan pohon?

Tidak ada yang tidak mungkin, itulah jawabannya. Kalau kamu pernah dengar Yarn Bombing Street Art (guerrilla art… whatever), mungkin kamu tidak akan heran. Memang ada kok, art street seperti. Di Indonesia juga ada.

Yarn Bombing di Jakarta  Indonesia
credit: Rajut Kejut

Yarn Bombing sendiri merupakan salah satu street art yang menampilkan seni menghias ruang publik dengan rajutan. Tekniknya bisa knit bisa crochet, tergantung perajutnya. Meski berukuran besar, karya seni semacam ini biasanya dilakukan secara bertahap untuk bisa secara keseluruhan membalut objek-objek yang ada.

Tidak seperti street art yang lain seperti grafitti yang relatif susah untuk dihilangkan. Artinya yarn bomb bukanlah karya yang permanen. Bila rusak atau dianggap tidak tepat, rajutan dari yarn bomb ini bisa dilepas.

Kalau ditanya, apa sih menariknya merajut benda-benda di ruang publik atau ruang privat seperti itu? Buat apa, sih? Jawabannya ya bisa macam-macam. Ada yang memang ingin bereksperimen, ada yang bilang ya…sekedar iseng aja, ada yang memang punya tujuan atau misi khusus (biasanya untuk persoalan sosial, kemanusiaan, reklamasi), dan macam-macam alasan lain.

Kebanyakan dari para seniman suka membuat karya yang unik semacam ini karena mereka mendapat banyak komentar dan tanggapan positif dari orang-orang yang melihatnya. Saat mereka menuangkan inspirasi rajutan di ruang terbuka, banyak orang sekedar berhenti dari kendaraan untuk mengamati dan memberikan komentar positif untuk hasil karya mereka. Dukungan yang mengalir bisa membuat para seniman itu semakin bersemangat untuk membuat instalasi karya ruang publik dan street art dengan lebih baik lagi. Bahkan hal ini juga bisa mendongkrak popularitas mereka dengan adanya liputan khusus di media massa. Diliput TV, koran, website, social media, di mana pun karya mereka bisa membuat orang berbondong-bondong datang untuk melihatnya.

Aku sendiri sih, belum pernah ikutan Yarn Bomb, walaupun di Indonesia juga ada. seperti yang sering dilakukan oleh komunitas RajutKejut.

Yarn bomb di Indonesia oleh Rajut Kejut di kawasan Museum Nasional, dan Bundaran HI.

Sementara itu di luar negeri aksi merajut di ruang publik ini sudah booming sejak beberapa tahun lalu. Menurut sumber di Wikipedia, yarn bombing juga disebut yarn storming, guerrilla knitting, kniffity,. urban knitting, atau grafitti knitting.

Sejarahnya bermula dari seorang pengrajin rajutan, Magda Sayeg dari Houston USA, yang ingin memanfaatkan benang-benang sisanya dan juga rajutan yang tak selesai (unfinished product) menjadi sesuatu yang berguna.

Pada akhirnya yarn bombing pun merebak hingga ke seluruh dunia. Semua pengrajin ikut meramaikan aksi membungkus dengan rajutan untuk membuat kursi taman, kendaraan, dan tempat-tempat lainnya.

Berikut ini foto-foto yarn bombing di seluruh dunia. Inspiratif banget ya… ^ ^

Inspirasi: Karya Rajutan Yarn Bombing Street Art yang Wow

Seperti mainan ya?
Bangku taman
Belanda, 2011
Lidköping, Swedia, Juli 2013
Jendela makin cantik
Di jembatan pun ada
Madrid, 2011
Pagar berduri pun harus keren
Kalau ini personal project, tapi tetap bisa dinikmati orang-orang
Boks Surat
Mobil

Bus
di Jerman, 2013
Retakan jalan pun dirajut

Patung air mancur
Andy Warhol Bridge di Pittsburgh

Nah, kalau kamu punya kemampuan merajut entah itu crochet atau knit, kamu bisa dong mencoba berkarya dengan sesuatu yang beda, unik, dan luar biasa?

sumber:
http://www.buzzfeed.com/melismashable/25-amazing-yarn-bombs#.ph9bx7yOR
http://blogs.wsj.com/indonesiarealtime/2014/08/26/jakarta-benches-get-yarn-bombed/
http://mashable.com/2013/07/23/crazy-yarn-bombs/
https://streetcolor.wordpress.com/2012/09/20/yarnbombing-after-a-landslide-brienno-lake-como-italy/
http://www.flickr.com/photos/39380641@N03/3900730509/in/photostream
http://www.buzzfeed.com/alannaokun/yarn-bombing-rocks?sub=2053167_934489#.jfPM6yL3O
http://www.justbehappylife.com/2012/09/mailbox-yarn-bombing.html

http://knithacker.com/2011/03/24/mail-box-spotted-at-the-university-of-washington/?utm_source=feedburner&utm_medium=feed&utm_campaign=Feed:+Knithacker+(KnitHacker)
http://en.wikipedia.org/wiki/Yarn_bombing

Tinggalkan Balasan

This Post Has 9 Comments

  1. yuli yulia

    Wah keren-keren yaa.. suka banget yang di pagar kotak itu..

  2. Ophi Ziadah

    waah keren2 banget, kreatif… saya sm anak pernah tuh duduk2 di kursi yg ada knitnya di depan museum nasional/gajah. keren deh berasa di manaa gt hihihi… eh tapi smbl jajan siomay sik xixixi

  3. F. Nisa

    katanya ada tuh di Jakarta. aku juga belum pernah lihat…*seumur2 belum pernah lihat Jakarta …err