Bismillah. Kali ini saya akan berbagi postingan tentang Mainan Edukatif Anak dari Barang Bekas.
Saya sudah membuat mainan ini sejak beberapa bulan lalu dan ternyata cukup disukai oleh putri sulung saya yang berusia 5 tahun (dan teman-temannya).
Menurut mereka, permainan ini lucu karena membuat mereka berimajinasi tentang kupu-kupu yang mencari jalan menuju bunga.
Mainan ini bisa dibilang termasuk mainan edukatif terutama untuk terapi okupasi (occupational therapy).Karena saya pernah membaca sedikit tentang occupational therapy, saya bisa menilai bahwa permainan ini termasuk ke dalam penilaian tentang visual motor integration.
Kenapa? Karena permainan ini bisa menjadi alat bantu untuk anak dalam mempersepsi secara visual. Menjadikan mereka mampu melatih koordinasi antara otak (dalam mempersepsi melalui mata) dengan tangan.
Mainan Edukatif Anak dari Barang Bekas
Cara membuat mainan edukatif ini cukuplah mudah. Saya bahkan hanya berbekal barang bekas yang saya temukan di rumah.
Untuk papan permainannya bisa memakai kardus yang agak besar dan kokoh. Sementara yang saya pakai adalah pintu lemari kecil yang sudah rusak dan lepas dari tempatnya.
Cara Membuat Mainan Edukatif Anak dari Barang Bekas
Alat dan Bahan:
- Alas/ papan dari kardus, atau bahan apa saja yang kokoh dan kuat.
- Kain flanel atau perca, atau bisa juga dari potongan kertas. Usahakan ada 3 warna yang berbeda. Menurut saya tiga termasuk ideal, nggak terlalu banyak.
- Glue gun/ lem tembak. Bisa juga pakai lem lainnya, UHU misalnya.
- Tali kur atau benang rajut
- Gunting
- Hiasan berbentuk bunga
- Kancing bentuk kupu-kupu, atau bentuk lainnya yang menarik.
Cara Membuat:
1. Potong kain flanel berbentuk persegi.
2. Susun membentuk jalur. Sebelumnya tentu kita perlu menyusun konsepnya dulu ya. Kalau yang saya buat ini konsepnya adalah kupu-kupu mencari jalan menuju bunga. Nah, jalan yang saya bikin adalah lewat yang warna kuning.
Saya menyusunnya sedemikian rupa hingga membetuk jalur khusus dari atas (sarang kupu-kupu) ke bawah (bunga). Rekatkan dengan lem.
Seperti ini hasilnya:
3. Sarang kupu-kupu saya buat dari benang rajut yang dilem di bagian gagang pintu. Untuk kupu-kupunya dilem juga di bagian belakang kancing.
4. Lem juga bagian bunganya.
5. Sudah jadi, deh.
Nah, begini hasilnya…
Semoga bermanfaat ya.
Happy crafting
Nisa
Artikel terkait: