Download Weekly Planner Gratis untuk Jadwal 1 Minggu

download planner gratis dan jadwal mingguan

Update Agustus 2021 – Ingin lebih teratur mengatur waktu? Silakan unduh weekly planner gratis (template kosong) untuk dicetak sendiri di rumah. Bisa untuk jadwal pelajaran, jadwal acara, jadwal kuliah, sekolah, jadwal piket, atau untuk pembagian tugas selama 1 minggu.

Saat mulai menata waktu untuk homeschooling, saya sadar betul bahwa perencanaan kegiatan itu sangat penting. Planning jadwal entah itu harian, mingguan, atau bulanan perlu untuk diatur seefisien dan seefektif mungkin untuk menjalani hari. Terlebih lagi, demi produktivitas seorang istri, ibu, merangkap guru, asisten, chef, dan apapun profesinya.

Itulah mengapa saya mulai mengulang kembali apa yang perlu ditata dan dibenahi dalam jadwal kegiatan saya selama ini. Jujur saja, saya merasa bahwa saya overwork bahkan ketika saya sudah benar-benar full time di rumah. Lho, kok?

Iya, terus terang saja. Saya jarang ngeblog selama ini karena saya tidak punya kesempatan untuk menyentuh laptop dan menuliskan progress apa yang saya dapatkan terkait kegiatan homeschool bersama anak-anak, atau sekedar update karya rajutan maupun diy craft yang biasa.

Oke…ini masalahnya di mana? Hmm..saya pikir karena terlalu “fleksibel” dengan jadwal saya sendiri. Harusnya saya menerapkan jadwal kegiatan atau planning yang tertata sehingga mudah untuk menyelesaikan job-job yang harus dihandel.

Sesuai judulnya, desain ini bisa untuk jadwal kegiatan atau jadwal pelajaran/ kuliah. Tinggal disesuaikan dengan kebutuhan.

Bagi yang berminat juga, silakan download deh. File dalam format PNG.

4 Weekly planner gratis by shenisa.com

jadwal mingguan weekly planner
weekly planner 2
jadwal kegiatan mingguan kosong (template)
weekly planner jadwal sekolah

Cara mengunduhnya: Klik kanan lalu “simpan gambar sebagai” (save image as…)

Semoga bermanfaat!

Baca juga:

Template Label Nama Buku Pelajaran Anak (Word, PDF, PNG)

[Download] Gambar Background Polkadot – Update 2021

Tinggalkan Balasan

This Post Has 7 Comments

  1. khdjhasy

    terima kasih banyak mba. saya izin download ya.

  2. Ummu Adzkiya

    Jazakillah khayr Mba…. Saya izin download ya

    1. admeen

      @Ummu Adzkiya Wa anti fajazakillahu khoiron… alhamdulillah. Senang bisa bermanfaat.

  3. nidia

    izin download mba..jazakillah

    1. Nisa

      wa anti fajazakillahu khoiron, semoga bermanfaat

  4. Utami

    Izin download mbak.
    terimakasih banyak

    1. Tim SheNisa

      Alhamdulillah, senang bisa bermanfaat!